Tumbuhkan Budaya Riset, Prodi Akuntasi Gelar Diseminasi Publikasi Jurnal Internasional Bereputasi
Demi meningkatkan produktivitas riset ilmiah di lingkungan Sivitas Akademika Universitas Mercu Buana, Produk Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, menggelar acara webinar dengan judul “Diseminasi Publikasi Dosen Bidang Ilmu Akuntansi pada Jurnal Internasional Bereputasi”.
Dalam acara yang digelar secara pada Kamis, 4 November 2021 itu, Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mercu Buana, Dr. Erna Sofriana Imaningsih mengatakan bahwa publikasi pada jurnal internasional bereputasi merupakan capaian yang menjadi tolak ukur bagi perguruan tinggi dalam meraih reputasi sebagai universitas riset. "Dengan mengikuti kegiatan ini, diharapkan mampu memperluas perspektif mahasiswa terhadap implikasi praktis hasil penelitian, terutama bagi mahasiswa tingkat akhir S1 maupun S2 yang sedang menyelesaikan tugas akhir serta meningkatkan kesadaran pada isu-isu baru yang diangkat pada publikasi jurnal internasional bereputasi yang dapat menginspirasi tema penelitian mahasiswa", jelas Erna.
Acara webinar ini diikuti oleh dosen internal UMB, mahasiswa S1 dan S2 serta pihak eksternal. Acara dimoderatori oleh Taufik Akbar, SE., Ak., M.Si., CA ini dan menampilkan seperti Dr. Agustin Fadjarenie, M.Ak., CA., Ak dan Prof. Dr. Wiwik Utami, Ak., MS., CA., CMA., CSRS.
Acara serupa diagendakan untuk rutin dilaksanakan pada masa yang akan datang. Seri kedua acara deseminasi publiasi ilmiah ini akan diadakan pada 2 Desember 2021 dengan narasumber Dr. Nengzih, SE.,MM yang mengangkat tema “Pencegahan Kecurangan” dan Dr. Hari Setiyawati, SE., M.Si dengan tema “Kualitas Pelaporan Keuangan Sektor Publik”.