ID   EN
Universitas Mercu Buana

News

Pelantikan Dokter Kecil dan Kader Kesehatan Remaja di UMB

   797    1 min

Universitas Mercu Buana menjadi tempat untuk pelantikan dokter kecil dan kader kesehatan remaja se-Kecamatan Kembangan, yang sudah dilatih oleh Puskesmas sejak 2022 sampai 2023. Dengan tujuan mendidik anak-anak sedari dini untuk mengetahui tentang kesehatan agar dapat menjadi agent of change terkait kesehatan di lingkungan sekolah atau sekitarnya. Acara ini dilaksanakan di Lapangan Tower UMB, Jakarta Barat

Peserta yang hadir terdiri dari SD, SMP dan SMA se-Kecamatan Kembangan dengan jumlah sekitar 1.500 orang. Dihadiri oleh Wakil Camat Kembangan, Febriandri Soeharto, Kepala Puskesmas Kecamatan Kembangan, Rosvita Nur Aini, perwakilan Polsek juga Danramil, serta Rektor Universitas Mercu Buana, Prof. Dr. Andi Adriansyah, M.Eng (5/12).

Dr. Fida sebagai penanggung jawab program UKS Puskesmas Kembangan dan Dadang Sumirat selaku penanggung jawab program UKS Puskesmas Kembangan mengucapkan terima kasih dan apresiasi besar untuk UMB karena senantiasa mendukung setiap kegiatan puskesmas.

“Kerja sama ini bukan pertama kalinya bagi puskesmas Kembangan dengan UMB, saya berharap kerja sama ini akan terus terjalin kedepan nya”, kata Dr. Winda Nurhayati selaku Kasatpel UKM Puskesmas Kembangan.



Next PostPrevious Post